Kamis, 23 Agustus 2012

Profil dan Biografi Lengkap Fernando Torres

05.25

Fernando Torres adalah pesepakbola asal Spanyol yang kini bermain di Chelsea. Torres adalah seorang penyerang yang memiliki naluri gol di atas rata-rata. Pemain berjuluk El Nino ini menjadi momok menakutkan bagi bek-bek lawan.

Profil Lengkap Fernando Torres

Torres lahir di Madrid, Spanyol. Sejak kecil, dia bergabung di klub asal kota kelahirannya, Atletico Madrid hingga dikontrak profesional pada tahun 2001. Torres menjadi tulang punggung Atletico, hingga ia menjadi kapten tim di usia muda yaitu 21 tahun. Meski telah menjadi ikon Atletico, Torres memutuskan untuk pindah ke Liverpool demi mengembangkan karirnya. 

Di Liverpool, Torres makin berkembang. Dengan sokongan gelandang berkelas sepert Gerrard dan Xabi Alonso, Torres mampu mencetak 24 gol di musim pertama dan dilanjutkan gelontoran gol di musim-musim berikutnya. Sayang, gol-gol Torres tak mampu membuat Liverpool yang sedang terpuruk untuk meraih trofi bergengsi. Hal ini mendorongnya untuk pindah ke Chelsea pada Januari 2010 dengan transfer fenomenal yaitu 50 juta pounds. Ini menjadi rekor transfer terbesar di Liga Premier Inggris.

Awal karir di Chelsea tidak berjalan baik. Torres hanya mencetak 1 gol dari 17 pertandingan awal. Ia pun banyak dicerca atas mandul golnya tersebut. Namun Torres membuktikan kualitasnya di musim kedua. Ia membantu Chelsea meraih Piala FA dan Liga Champions pertama dalam sejarah klub.

Karirnya di Timnas Spanyol lebih cemerlang lagi. Bergabung dengan timnas sejak 2003, Torres menjadi andalan tim dengan gol-golnya. Torres menjadi bagian dari masa keemasan Spanyol saat menjuarai Piala Eropa 2008, Piala Dunia 2010, dan Piala Eropa 2012.

Nama lengkap : Fernando José Torres Sanz
Julukan : El Nino
Kewarganegaraan : Spanyol
Tanggal lahir : 20 Maret 1984
Tempat lahir : Madrid, Spanyol
Posisi bermain: Penyerang

Karir Klub :
2001–2007 Atlético Madrid
2007–2011 Liverpool
2011-... Chelsea

Penghargaan Tim :
Segunda Division : 2002 (Atletico)
Piala FA : 2011–12 (Chelsea)
Liga Champions : 2011-12 (Chelsea)
Europa League : 2012-13 (Chelsea)
Piala Eropa : 2008, 2012
Piala Dunia : 2010

Penghargaan Individu :
Pemain Terbaik Piala Eropa U16 2001
Top Skor Piala Eropa U16 2001
Pemain Terbaik Piala Eropa U19 2003
Top Skor Piala Eropa U19 2003
Pemain Terbaik Bulanan Liga Primer Inggris: Februari 2008, September 2009
Anggota Tim Terbaik Dunia versi FIFPro: 2008, 2009
Anggota Tim Terbaik PFA: 2007–08, 2008–09
Pemain Terbaik Liverpool 2008
Anggota Tim Terbaik Piala Eropa : 2008
Top Skor Piala Eropa 2012



(zakipedia)

Written by

We are Creative Blogger Theme Wavers which provides user friendly, effective and easy to use themes. Each support has free and providing HD support screen casting.

0 komentar:

Posting Komentar

 

© 2013 TOPSCORE AND NEWS. All rights resevered. Designed by Templateism

Back To Top