Sabtu, 17 November 2012

10 Gol Terbaik Dunia Nominasi FIFA Puskas Award 2012

15.32



Gol adalah hal yang paling ditunggu dalam suatu pertandingan sepakbola. Gol bisa berasal dari berbagai macam cara, seperti tendangan, sundulan, atau salto. Beberapa gol akan terlihat indah dilihat, tergantung tingkat kesulitan dan teknik si pemain dalam mencetak gol.

Untuk mengapresiasi gol-gol yang terlihat cantik, FIFA selaku badan sepakbola dunia mengadakan penghargaan bertajuk FIFA Puskas Award. Penghargaan ini diadakan tiap tahunnya untuk memilih gol terbaik dalam satu tahunnya dan akan diumumkan berbarengan dengan diumumkannya pemenang peraih penghargaan pemain terbaik dunia atau Ballon d'Or.

Sebelumnya, FIFA mengumumkan 10 nominasi gol terbaik dalam satu tahun yang akan dipilih satu sebagai pemenang. 10 gol itu berasal dari semua kompetisi yang resmi dan diakui FIFA. Aspek-aspek yang dinilai dalam penentuan nominasi adalah tingkat kesulitan gol, sisi artistik gol, penting tidaknya gol, tingkat kompetisi dari gol, dan lain-lain.

10 Gol Terbaik Dunia Nominasi FIFA Puskas Award 2012

Tahun 2009, Cristiano Ronaldo berhasil meraih Puskas Award, sedangkan tahun 2010 giliran Hamit Altintop asal Turki yang meraih penghargaan ini. Adapun bomber Brazil dan Santos, Neymar meraih penghargaan ini tahun 2011 lalu. Untuk tahun 2012 ini, Neymar kembali masuk nominasi. Pesaing lainnya antara lain Lionel Messi dan Radamel Falcao.


1. Agyemang-Badu
Ghana vs Guinea (1 Februari 2012)
Agyemang-Badu (Ghana) menerima bola di luar area, mengangkatnya, lalu melepaskan tendangan voli keras yang melesak ke dalam gawang. Salah satu gol paling mengesankan di Piala Afrika 2012.

2. Hatem Ben Arfa
Newcastle vs Blackburn (7 Januari 2012)
Sebuah solo run fantastis dari lapangan tengah yang membuat kalang kabut barisan pertahanan Blackburn dan melewati 5 pemain lawan di Piala FA diakhiri Ben Arfa dengan hempasan keras di mulut gawang.

3. Radamel Falcao
America de Cali vs Atletico Madrid (19 Mei 2012)
Crossing brilian dari titik corner diselesaikan secara sempurna oleh pemain Atletico, Radamel Falcao dengan sebuah tendangan akrobatik saat Atletico Madrid beruji coba melawan America de Cali.

4. Eric Hassli
Vancouver Whitecaps vs Toronto FC (16 Mei 2012)
Jelang penghujung laga dalam derby Kanada melawan Toronto, Eric Hassli melesakkan voli keras dengan tendangan first-time untuk menyamakan kedudukan.

5. Olivia Jimenez
Meksiko vs Swiss (22 Agustus 2012)
Sekitar 45 meter dari gawang, Olivia Jimenez meluncurkan sebuah tendangan keras dengan ketinggian sempurna untuk membobol gawang Swiss di FIFA U-20 Women's World Cup.

6. Gaston Mealla
Nacional Potosi vs The Strongest (29 Januari 2012)
Jika Rene Higuita menggunakan scorpion kickuntuk menghalau bola yang mengarah ke gawang, Gaston Mealla memakainya untuk membobol gawang The Strongest dari luar kotak penalti.

7. Lionel Messi
Brasil vs Argentina (9 Juni 2012)
Dalam uji coba melawan seteru abadi, Brasil, Lionel Messi mendribel bola setengah lapangan dari sektor sayap sampai depan kotak penalti dan menyelesaikannya dengan tendangan melengkung ke sudut atas gawang.

8. Moussa Sow
Fenerbahce vs Galatasaray (17 Maret 2012)
Dari posisi yang sangat sulit di depan gawang, Moussa Sow menyarangkan bola dengan overhead mematikan saat melawan Galatasaray di Turkish Super League.

9. Miroslav Stoch
Fenerbahce vs Gencierbirligi (3 Maret 2012)
Miroslav Stoch, dengan cukup ruang di ujung kotak penalti, mengeksekusi sebuah tendangan voli yang melesat melewati kepala semua pemain di depannya dan bersarang di gawang Gencierbirligi tanpa bisa dihentikan.

10. Neymar
Santos vs Internacional (7 Maret 2012)
Neymar menggabungkan speed, power dan skill dalam dirinya untuk menciptakan one-man goal sensasional ke gawang Internacional 

Untuk video gol selengkapnya, silahkan lihat video gol selengkapnya disini

10 nominasi gol di atas memang layak untuk masuk nominasi. Tapi hanya satu yang akan dipilih untuk memenangi FIFA Puskas Award ini. Apakah Lionel Messi yang meraihnya? Atau Radamel Falcao? Atau Neymar yang kembali meraih penghargaan ini seperti tahun lalu? Atau pemain lainnya. Kita tunggu saja.


(zakipedia)

Written by

We are Creative Blogger Theme Wavers which provides user friendly, effective and easy to use themes. Each support has free and providing HD support screen casting.

0 komentar:

Posting Komentar

 

© 2013 TOPSCORE AND NEWS. All rights resevered. Designed by Templateism

Back To Top