Jumat, 25 Oktober 2013

Valencia Menggila, GallenTunduk Muka

04.23

Kemenangan telak berhasil diraih Valencia ketika memapas habis kesempatan St Gallen untuk mencetak gol. Tidak tanggung-tanggung, tim Swiss St. Gallen tersebut harus kalah telak 5-1 dari Valencia pada penyisihan Liga Eropa dini hari WIB tadi.

Gol terbanyak dicetak oleh gelandang tim asuh Miroslav Djukic tersebut. Yaitu, Federico Cartabia yang mencetak sebanyak 2 gol. Selebihnya Sergio Canales, Paco Alcacer dan Ricardo Costa yang mencetak masing-masing 1 gol. Sedangkan penyumbag gol bagi Gallen hanyalah Stephane Nater.

Pertandingan sejak semula memang sudah didominasi oleh Valencia. Sementara Gallen benar-benar  kewalahan meladeni agresifitas tim tuan rumah tersebut. Pada menit-menit awal, kiper Gallen sempat menangkis serangan dari Sergio Canales. Tendangan striker Valencia tersebut masih bisa dibaca dengan jelas oleh kiper Gallen, Daniel Lopar. Lopar pun masih tetap sigap dalam menangkis serangan lanjutan dari Sergio Canales dan Philippe Montandon. Tidak habis sampai disitu. Pada pertengahan babak pertama, Canales meluncurkan serangannya lagi dari daerah luar kotal pinalti. Sayangnya, tangan Lopar pun masih terlalu cepat untuk menggagalkan tendangan Canales yang satu ini.

Pada akhirnya gol pertama tercipta pada menit ke 12 lewat tendangan dari pemain penyerang Valencia, Paco Alcacer. Berawal dari aksi Pablo Piatti menggiring bola ke daerah pertahanan Gallen, lalu Piatti meluncurkan tendangan keras ke arah gawang Gallen. Bola pantul dari hasil tangkisan tangan Lopar tidak disia-siakan oleh Alcacer. Respon kilatnya tersebut akhirnya menggunggulkan kedudukan 1-0 untuk Valencia.

Aksi balasan pun dilayangkan Gallen, namun pertahanan Valencia masih cukup sukar untuk diterobos. Bukan untung yang diraih, tapi buntung yang didapat Gallen. Agresifitas menyerang ke pertahanan Valencia tersebut malah membuat tim Swiss kecolongan 1 gol lagi dari sepakan Federico Cartabia. Sodokan pemain tengah Valencia tersebut tidak ampu ditahan Lopar dan kedudukan bertambah 1 angka lagi. 2-0 untuk Valencia di menit ke 21.

Kedudukan 2-0 malah membuat gempuran Valencia semakin dahsyat. Juan Bernat meluncurkan serangan lagi ke arah gawang Gallen. Sayangnya serangan tersebut meleset keluar gawang. Hingga mencapai menit ke 30, gempuran Valencia membuahkan 1 gol lagi dan mengubah kedudukan menjadi 3-0. Tendangan halus dari Cartabia berhasil mengecoh Lopar, sehingga Lopar tidak bisa menahan bola dengan baik.

Keunggulan Valencia semakin melaju setelah Ricardo Costa, pemain belakang Los Che tersebut mencetak gol melalui aksi sundulan tajamnya. Gallen pun semakin terpuruk dengan skor 4-0. Sempat mendapatkan peluang, Ermir Lenjani sang penyerang Gallen  melakukan penetrasi dan menyerang gawang Valencia. Namun kelihaian kiper Valencia, Vicente Guaita mampu menangkal sepakan tersebut. Sampai menit ke 45 berakhir, Gallen tidak bisa mencetak skor sama sekali. Apalagi menyusul ketertinggalan.

Saat peluit babak kedua ditiup, semangat kedua tim malah semakin menjadi-jadi. Sayangnya, tekanan Valencia masih tetap lebih kuat. Sampai pada akhirnya gol berhasil dicetak oleh Canales melalui tendangan bebas di menit ke 70. Skor pun kini menjadi 5-0 untuk Valencia.
Ketertinggalan itu tidak menyurutkan semangat Gallen, hingga akhirnya tendangan Stephane Nater berhasil menyumbang 1 angka untuk Gallen. Skor akhirnya berubah menjadi 5-1 dan tidak bergerak lagi hingga pertandingan usai. Klasemen sementara membuat Valencia duduk di ranking 2 Grup A dengan mengantongi 6 poin.



Written by

We are Creative Blogger Theme Wavers which provides user friendly, effective and easy to use themes. Each support has free and providing HD support screen casting.

0 komentar:

Posting Komentar

 

© 2013 TOPSCORE AND NEWS. All rights resevered. Designed by Templateism

Back To Top